Entri Populer

Selasa, 22 Februari 2011

Keluarga Terbesar di Dunia, Punya 39 Istri 94 Anak dan 33 Cucu

Inilah Keluarga Terbesar di Dunia, Punya 39 Istri 94 Anak dan 33 Cucu – Keluarga ini tinggal di sebuah rumah dengan jumlah kamar 100, mengingat banyaknya jumlah istri hingga 39 orang merekapun harus bergantian berbagi tempat tidur, dan Anda mungkin kaget dalam sehari untuk makan mereka harus menyediakan 30 ekor ayam 489 kilogram beras dan 295 kilogram kentang , wah betapa repotnya bukan.


Keluarga besar ini tinggal di perbukitan Baktwang negara bagian Mizoram India sebelah Timur berbatasan dengan Burma. Adalah Ziona Chana nama kepala keluarga yang beristri cukup banyak ini merupakan kepala sekte agama setempat hingga memungkinkan dirinya untuk berpoligami sebanyak mungkin.


Maka bila keluarga ini kumpul semua mencapai 181 orang jumlah yang luar biasa untuk sebuah keluarga. Selain diantara 94 anaknya beberapa sudah berkeluarga sehingga dalam keluarga ini pun mencakup 14 menantu yang turut didalamnya. Beberapa istrinya memberikan pengakuan saat ditanya wartawan peliput berita, mereka hidup bahagia saling cinta pengertian dan gotong royong dalam keseharian.


Seperti dikutip BeritaUnik.net dari Daily Mail mengungkapkan jumlah anggota sekte yang dipimpin Chana berjumlah 4000 orang dan Chana sudah mengatakan bahwa dirinya terus akan menambah jumlah istri, terutama menikahi perempuan yang miskin di desa pelosok untuk membantu mereka secara ekonomi.


Inilah keadaan kamar tidur para istri Chana, mereka harus bergantian untuk tidur

Pengemis Mewah Gan!! Siang Mengemis, 14 Malam Tidur di Hotel

BIREUEN, KOMPAS.com – Sejumlah warga Kota Juang Bireuen, Aceh, mengaku terheran-heran dengan perilaku pria berinisial Abd (50), warga Desa Blang Paseh, Sigli, Pidie.

http://kcdn2.stat.k.kidsklik.com/data/photo/2010/12/19/0947199620X310.jpg

Pasalnya, pria tersebut mencari nafkah dengan mengemis di Bireuen. Tapi, pada malam hari ia bersama istrinya, Njh (41), justru menginap di hotel.

Pengemis bertubuh tambun dan berjenggot pirang, dengan rambut yang sudah ubanan itu, kini dilaporkan mulai meresahkan masyarakat Bireuen.

Hasil penelusuran Serambi Indonesia, hingga Sabtu (19/2/2011) lalu, si pengemis sudah dua pekan menginap di hotel tersebut. "Kami heran ada pengemis tidur di hotel. Kalau siang mengemis di desa kami, padahal ia tampak sehat dan segar bugar," ujar Yahya, seorang warga.

"Setiap pagi kami temukan bapak berjengot itu pakai baju koko, kain sarung, dan peci haji bersama istrinya sarapan pagi di sebuah warung dekat hotel tempat ia menginap," imbuh warga Geulanggang Baroe, Kota Juang, Bireuen.

Mustafa dan Amirul Mukminin dari Desa Geulanggang Baroe juga sependapat dengan Yahya. Mereka berharap Pemkab Bireuen melalui dinas terkait menertibkan pengemis yang makin banyak berkeliaran di kabupaten itu.

Salah satunya pengemis yang menginap di hotel tersebut. "Aneh tapi nyata, ada pengemis yang hidup mewah dengan menginap di hotel dan makan mewah pula," pungkas Amirul.

Seorang petugas Hotel Purnamaraya yang konfirmasi Serambi Indonesia, membenarkan Abd bersama istrinya sudah 14 hari menginap di kamar bernomor 118. Anehnya, kata seorang petugas hotel, setiap Abd keluar hotel, pintu kamarnya digembok dari luar, sementara istrinya ditinggal di kamar hotel.

"Dia biasanya pergi pagi, terkadang pulangnya siang membawa sebungkus nasi untuk istrinya dan terkadang juga pulang sore. Dia membayar sewa kamar Rp 75.000 per hari. Sikapnya juga aneh dan egois serta sering ribut dengan petugas hotel. Kadang-kadang ia hanya mau membayar sewa kamar kepada saya," kata seorang resepsionis hotel yang tidak mau namanya ditulis.

Abd terlihat bersama istrinya sarapan pagi di sebuah warung sebelah barat hotel tersebut. Ia membayar dengan uang pecahan ribuan yang sudah tergulung rapi.

Dia mengambil dari saku kanan bajunya, yang diduga dari hasil mengemis. Namun, pria asal Sigli itu berbicara menggunakan bahasa campuran Aceh-Indonesia, baik dengan istri maupun warga.

Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Bireuen, Bustami Hamid, mengatakan pihaknya akan menertibkan para pengemis yang berkeliaran di daerah itu yang jumlahnya ratusan orang.

"Para pengemis tersebut 50 persen berasal dari luar Kabupaten Bireuen. Kami akan minta polisi, TNI, dan Satpol PP atau aparat gabungan untuk menertibkan mereka," pungkasnya. (c38

Kamis, 17 Februari 2011

Restaurant Unik Yang Ada Di Dunia

1. Cannibalistic Restaurant ( Japan )



“Nyotaimori” yang artinya female body plate adalah salah satu nama restaurant di Jepang yang menyajikan sushi dah sashimi di tubuh mayat wanita. Tubuh mayat ini terbuat dari makanan dan diletakkan di meja operasi seperti di rumah sakit. Pengunjung bisa memakan bagian tubuh mana saja. Tubuh yang dipotong akan mengeluarkan darah, persis seperti potongan tubuh manusia.


2 Toilet Restaurant ( Taiwan )





Marton Theme Restaurant, di Kaohsiung ( Taiwan ) menyediakan nuansa toilet bagi pelanggannya. Dekorasi ruangan, kursi dan tempat makan yang digunakan persis seperti di toilet. Meja dibuat seperti bathtub, dan makanan yang disediakan diletakkan di piring dan mangkuk yang di design seperti toilet duduk. Makanan yang disajikan di sini tidak hanya enak, tapi juga memberikan sensasi sendiri bagi pengunjungnya.


3. Restaurant in the Sky ( Belgium )



Dinner in the Sky adalah salah satu restoran di Brussels yang menyediakan tempat makan untuk 22 orang. Tentu saja di ketinggian 150 kaki !!! Tempat makan di design khusus untuk bisa diangkat menggunakan crane. Pengunjung bebas menentukan lokasi ketinggian yang diminati, asal jangan sampai menjatuhkan garpu dan pisau.


4. Dark Restaurant ( China )





Restaurant kegelapan ( punya Dark Knight maybe ) terletak di Beijing, China. Semua design restaurant benar-benar berwarna hitam. Pengunjung yang datang akan di antar oleh pelayan yang sudah dilengkapi dengan teropong malam ke meja makan. Senter, HP, arloji dilarang di area ini. Karena tidak bisa melihat makanan yang disantap, pengunjung benar-benar merasakan makanan yang tidak pernah dimakan sebelumnya di restaurant ini ( hey.. guys, kalo ternyata makanannya aneh2… kita gak bisa liat lho.. )


5. Restaurant Kuburan ( India )



Restaurant yang terletak di Ahmadabad India ini terkenal dengan menu teh susu, roti gulung dan kuburan di antara meja. Pemilik restaurant mengaku telah membuka restaurant ini turun temurun selama 4 dekade, tapi tidak tahu siapa jenazah yang terkubur di bawah kuburan ini ( weks.. )


6. Restaurant di Penjara ( Italy )



Restaurant ini terletak di tempang yang paling-paling aman, yaitu penjara Fortezza Medicea di Italy. Dekorasi restoran ini adalah penjara tempat pembunuhan yang dilengkapi dengan tembok setinggi 60 kaki, menara pengawas, security kemera yang telah beroperasi selama 500 tahun. Selain itu, tempat ini dilengkapi juga dengan penjaga penjara dengan senjata lengkap.


7. Restaurant Robot ( China )



Kenapa dinamakan robot ? karena restaurant ini buka sepanjang hari selama 21 jam tanpa mengenal lelah. Pengelola restaurant juga sekilas terlihat sama, namun ini adalah pasangan suami istri kembar identik ! Orang-orang sekitar menyebutnya ” robot couple restaurant ” karena mereka melihat orang yang sama bekerja seperti robot dalam menjalankan restoran dari jam 5 pagi sampai jam 3 dini hari. Makanya dinamakan robot.


8. Restaurant bawah laut ( Maldives )





Restaurant bawah laut pertama diperkenalkan di Hilton Maldives Resort & Spa, April 2007. Restaurant bernama Ithaa ( baca eet-ha ) artinya Pearl dalam bahasa Maldives, Dhivehi, berada 5 meter di bawah Samudra Hindia yang dikelilingi oleh coral dan panorama bawah laut. Ini adalah restaurant pertama untuk ketagori bawah laut.


9. Condom Restaurant ( Thailand )





Cabbages dan Condoms adalah nama restaurant di Thailand. Ada banyak kondom di dinding2 dan lukisan kondom di karpet. Setelah makan, pengunjung akan diberi kondom di meja kasir . Keuntungan dari restaurant ini digunakan untuk mendukung yayasan Population and Community Development Association ( PDA ).


10. Medical Restaurant ( Taipei )




D.S Music Restaurant di Taipei, Taiwan adalah restaurant dengan nuansa media. Dekorasi ruangan seperti rumah sakit, pelayanannya berpakaian seperti perawat, dan botol minumnya juga dikemas dalam botol infus
http://hariansobek.blogspot.com/2011/02/restaurant-unik-yang-ada-di-dunia.html?utm_source=twitterfeed&utm_medium=twitter

5 coklat termahal didunia

Cokelat adalah salah satu jenis kuliner yang banyak disukai umat manusia di seluruh belahan bumi. Cokelat sering masuk daftar belanja dan banyak orang menyimpannya untuk dimakan di lain waktu.

Tapi, bagaimana jika cokelat terlalu mahal dan harganya sulit terjangkau orang biasa? Berikut ini adalah lima jenis cokelat paling mahal di dunia:

1. Chocopolagie

* Pencipta: Knipschildt
* Harga: US$ 2.600 (sekitar Rp 26 juta) per 450 gram
* Tempat: Norwalk, Connecticut

Chocopolagie ditemukan oleh Fritz Knipschildt, seorang juru masak yang belajar kuliner di Denmark. Pada 1999, Knischildt menciptakan salah satu cokelat paling enak di dunia. Cokelat paling mahal tersebut dihargai US$ 250 (sekitar Rp 2,5 juta) per buah untuk dark chocolate truffle. Truffle hitam di dalamnya berasal dari Perancis dan hanya tersedia jika dipesan terlebih dulu. Truffle terdiri dari 70 persen Valhrona kakao yang dicampur dengan Ganache lembut dan minyak truffle buatan tangan. Sebagai sentuhan akhir, truffle ditaburi cokelat bubuk.

2. Noka

* Pencipta: Noka Vintages Collection
* Harga: US$ 854 (sekitar Rp 8,5 juta) per 450 gram
* Tempat: Dallas, Texas

Noka merupakan kompilasi terbaik cokelat hitam dari perkebunan khusus di Venezuela, Pantai Gading, Trinidad dan Ekuador. Noka cokelat adalah cokelat dengan harga termahal kedua di dunia. Cokelat ini terbuat dari 75 persen kakao murni dengan campuran lain seperti mentega dan gula kakao.

Keunikan produsen cokelat ini adalah tidak menambahkan semua jenis emulsifier atau rasa vanili dalam produk cokelat mereka.

3. Delafee

* Pencipta: Delfee ©
* Harga: US$ 504 (sekitar Rp 5 juta) per 450 gram
* Lokasi: Neuchatel, Swiss

Bagi wanita penggemar emas, mungkin tergiur mencicipi Delafee, cokelat yang dibuat dari emas 24 karat berbentuk serpihan untuk setiap cokelat yang dibuat dengan tangan. Cokelat Delafee terbuat dari gula, minyak kelapa, mentega kokoa, susu bubuk dan vanili.

4. Richart

* Pencipta: Richart ©
* Harga: US$ 120 (sekitar 1,2 juta) per gram
* Lokasi: Lyon, Perancis

Richart cokelat mungkin hanya menempati urutan keempat coklat paling mahal di dunia. Tapi keunggulan Richart terdiri dari 70 persen Criollo kakao Venezuela, yang diakui sebagai negara penghasil cokelat dengan kualitas terbaik di dunia. Kakao dalam cokelat Richart adalah bubuk kakao halus untuk menghasilkan rasa terbaik. Beberapa jenis cokelat Richart antara lain cokelat dengan kacang almond, raspberry, stroberi dan jenis buah eksotik lainnya.

5. Godiva

* Pencipta: Godiva "G" Collection
* Harga: US$ 117 per pon
* Tempat: New York City, New York

Godiva berasal dari salah satu negeri yang terkenal dengan produk cokelat asal Belgia. Produsen cokelat chocolatier Godiva memperkenalkan koleksi cokelat terbarunya, "G". Seluruh koleksi "G" terdiri dari berbagai bahan dan rasa seperti palet d'Or, Tasmanian Honey dan Meksiko Hot Chocolate. Rasa cokelat tergantung pada jenis bon-bon yang diproduksi.
http://hariansobek.blogspot.com/2011/02/top-5-coklat-termahal-di-seluruh-dunia.html?utm_source=twitterfeed&utm_medium=twitter

Usia 4 tahun sudah bisa nulis dalam 13 bahasa dengan 2 tangan sekaligus

Gadis kecil dari India ini bernama shalini berusia empat tahun tapi walaupun kecil dia tidak seperti anak kecil pada umumnya, dia memilikia kemampuan yang luar biasa dia bisa menulis dengan kedua tangannya sekaligus, kemampuan semacam ini dinamakan mirror writting, dan yang lebih hebat lagi adalah dia bisa menulis huruf dalam 13 bahasa yaitu: kannada, inggris, hindi, Tamil, Malayalam, Telugu, Gujarati, Assamese, Punjabi,Oriya, Tulu, Urdu dan huruf bengali.

dia adalah anak dari pasangan latha dan manjunath, menurut manjunath sendiri anaknya tersebut sangat suka menulis sejak dua tahun yang lalu. "shalini bisa menulis hauruf urdu hanya dengan mempelajarinya selama 7 jam kemudian langsung bisa"

pasangan ini memang biasa melatih dia dalam multi bahasa. sekitar 3 bulan yang lalu dia bisa menulis setidaknya dalam 4 bahasa, dan dengan waktu yang lebih pendek dia bisa menguasai 9 bahasa, pasangn tersebut biasanya memberi materi pelajaran tersebut dengan mengcopy dari internet. kini bhkan shalini bisa menulis dengan kedua tanganya secara bersamaan. sebagai contoh shalini juga bisa menulis nama seseorang sekaigus tempat orang tersebut tinggal secara bersamaan. untuk itu shalini tercatat dalam rekor dunia.

http://www.taukahkamu.com/2011/02/wow-usia-4-tahun-sudah-bisa-nulis-dalam.html